Loading...

Cara Jitu Menyatakan Cinta Pada Seorang Wanita Agar Diterima

Agustus 12, 2017 Add Comment
Remajajenius - Masa remaja menuju kedewasaan memanglah masa-masa paling indah yang pasti kita semua akan alami. Apalagi saat kita duduk di bangku sekolah, saling suka antar teman sekolah pun pasti terjadi entah itu dengan adik kelas, teman sekelas ataupun dengan kakak kelas. Tapi, untuk kamu yang merasa dirinya adalah seoarang laki-laki, janganlah kamu memendam rasa suka apalagi cinta kepada teman kamu yang sudah jelas seoarang pria ya? hehe.

Saya yakin saat ini kamu sedang jatuh cinta kepada seseorang. Entah itu teman sekolah atau teman dekat. Lalu kamu ingin menyatakan perasaan tapi kamu bingung bagaimana caranya. Atau kamu takut melakukan hal terebut? Malu?


Nah, saya ada sedikit tips jitu nih untuk kamu yang sedang kasmaran dan ingin menyatakan cinta kepada seorang wanita. Tips ini untuk semua kalangan umur dari yang muda hingga yang tua. Tapi, saya sarankan hanya untuk yang muda saja karena untuk yang sudah menginjak usia dewasa, cara yang akan saya jelaskan ini sedikit kurang cocok.

CEKIDOT!!!!!

 Pastikan dulu perasaan si Cewek

Ya!! tentu saja, kamu harus memastikan terlebih dahulu bagaimana perasaan si target. Cara memastikannya pun cukup mudah. Cukup dengan memberikan "curi-curi pandang", lalu lihat apa reaksi si dia saat kamu ketahuan sedang mencuri-curi pandang. Jika dia tersenyum malu-malu, ada kemungkinan dia juga suka sama kamu. Tapi, jika reaksinya biasa saja, tahan dulu rencana kamu untuk menyatakan cinta. Jika diteruskan, saya jamin hasilnya akan nihil.

Jika kamu tidak yakin, kamu bisa bertanya kepada orang terdekat si dia, misalnya saja teman ceweknya, tentang perasaan si dia terhadapmu.

Persiapkan Skenario

Mau nembak atau menyatakan perasaan cinta lewat sms? chat? telfon??? Apa kamu tidak malu Sob? cara tersebut hanya untuk para cowok yang pake rok aja Sob. Kamu pasti tidak mau kan mendapatkan label "Banci"? Maka dari itu, buatlah skenario pernyataan cinta yang matang dan Jantan!


Contoh sederhananya, kamu mengajaknya berjalan berdua ke sebuah taman kota. Kalian duduk berdua di sebuah bangku taman. Lalu tiba-tiba kamu berdiri didepannya, mengatakan bahwa kamu mencintainya sambil memberikan kejutan sebuah bunga mawar merah.

Cara diatas hanya contoh sederhana saja. Perlu diingat bahwa pada dasarnya semua wanita itu suka sekali dengan kejutan apalagai kejutan romantis. Jadi, buatlah kreatifitasmu sendiri sob. Saya jamin, semakin kreatif kamu membuatnya, semakin susah pula untuk si dia melupakan dirimu sob.

Mental

Ini adalah hal yang paling utama, MENTAL! Percuma jika kamu sudah mempersiapkan semuanya dengan matang, si dia juga sudah memberikan sinyal hijau tapi kamu malah ketakutan dan tidak berani menyatakan cinta. 


Kamu harus yakin! kamu harus percaya diri. Tanamkan pada diri sendiri bahwa kamu pasti bisa menyatakan cinta dan merebut hati si dia.

Lalu, kamu juga harus menyiapkan mental terhadap jawaban dari si dia. Entah itu di terima ataupun ditolak.

Jika seandainya perasaan cintamu diterima olehnya, kamu jangan 'Jantungan' karena terlalu senang. Nanti dikatain orang gila (tidak apa-apa deh jadi gila asal diterima cintanya - pasti kebanyakan orang akan berpikir begitu).

Tapi, jika perasaan cintamu ditolak, kamu TETAP harus legowo atau berlapang dada. Kamu jangan 'Jantungan' apalagi jadi gila. Karena, gila yang disebabkan oleh perasaan cinta yang pupus sangatlah tidak Kece sob!! tidak macho!!! masih banyak kok wanita lain yang saya yakin mau sama kamu sob.

Jadi, jangan bunuh diri ya hanya karena cinta??

Mungkin sampai disini saja sob penjelasan dari saya. Jika kamu berencana untuk menyatakan cinta, saya doakan semoga berhasil ya sob?

Salam tampan.